Acara Penandatanganan MoU Kerjasama PT Expertindo Dengan Politeknik Negeri Malang
Acara Penandatanganan MoU Kerjasama PT Expertindo Dengan Politeknik Negeri Malang
PT Expertindo Training sebagai salah satu perusahaan jasa training dan konsultan terbaik di Indonesia pada tanggal 25 Maret 2022 sukses membuat dan menandatangani Nota Kesepahaman dengan Politeknik Negeri Malang. Hadir dalam acara mewakili Politeknik Negeri Malang yaitu Ibu Dr. Ratih Indri Hapsari selaku Pembantu Direktur 4 dan Bapak Dr. Drs. Moh. Hartono, M.T serta pejabat berwenang lainnya. Dari pihak PT Expertindo diwakili langsung oleh Dr. Ir.Elisa Kusrini, MT, CPIM, CSCP selaku Direktur PT. Expertindo Training. Politeknik Negeri Malang atau biasa disebut Polinema adalah perguruan tinggi negeri yang terdapat di Kota Malang, Provinsi Jawa Timur, Indonesia yang saat ini mempunyai 8 jurusan yaitu:
- Jurusan Teknik Sipil, Program Studi Konstruksi Gedung dan Program Studi Konstruksi Sipil;
- Jurusan Teknik Mesin, Program Studi Teknik Mesin;
- Jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Listrik, Program Studi Teknik Elektronika, dan
- Program Studi Teknik Telekomunikasi;
- Jurusan Teknik Kimia, Program Studi Teknik Kimia;
- Jurusan Akuntansi, Program Studi Akuntansi;
- Jurusan Administrasi Niaga, Program Studi Kesekretariatan dan Administrasi Perkantoran;
- Jurusan Teknologi Informasi, Program Studi Manajemen Informatika, dan Program Studi Teknik Informasi.
Foto Acara Penandatanganan MoU Kerjasama PT Expertindo Dengan Politeknik Negeri Malang
Adapun bentuk kerjasama yang disepakati yaitu PT Expertindo bertanggungjawab untuk Meningkatkan kompetensi mahasiswa, staf, dan dosen Politeknik Negeri Malang sesuai dengan bidang profesinya.
PT. Expertindo merupakan lembaga training dan konsultan yang berbadan hukum, yang pada awal berdiri bernama CV. Expertindo pada tahun 2011, kemudian pada tahun 2013 terjadi perubahan nama menjadi PT. Expertindo berdasarkan akta notaris nomor AHU-0067791.AH.01.09 Tahun 2013 tanggal 16 Juli 2013. PT Expertindo merupakan perusahaan PKP dengan SIUP Nomor 503/00295/PM/XI/2013. PT. Expertindo menyediakan jasa training dan konsultasi bagi perusahaan, instansi pemerintah, instansi pendidikan, lembaga non pemerintah maupun perorangan dalam berbagai bidang dengan jumlah klien lebih dari 1000 perusahaan besar baik perusahaan nasional maupun perusahaan multinasional.
Foto Acara Penandatanganan MoU Kerjasama PT Expertindo Dengan Politeknik Negeri Malang
Program training dan sertifikasi profesional yang diadakan terdiri dari puluhan judul sertifikasi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dan American Academy seperti Certified Management Accountant, Cost and Freight, Certified Human Resources Analyst, Accreditaced Supply Chain Analyst, Certified International Project Manager dan lainnya.
Dengan kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan mutu serta profesionalitas Politeknik Negeri Malang dalam menghadapi tantangan dunia kerja dengan berbagai program sertifikasi yang dapat diperoleh. Lebih lengkap tentang informasi program sertifikasi PT Expertindo Training, dapat dilihat di link berikut:
PT Expertindo juga menggelar berbagai judul perlatihan publik training dan in house training yang dapat diakses di alamat link berikut Jadwal Training 2022
Kunjungi juga website PT Expertindo lainnya di alamat www.e-trainingonline.com